Thursday, January 6, 2022

Berita | Empat Belas Tahun Berturut-turut, Bank BJB Dipercaya Kelola RKUD Pemkot Serang

 


NGEWIYAK.com, SERANG — PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk (bank bjb) Kantor Cabang Khusus Banten kembali dipercaya oleh Pemkot Serang untuk mengelola Rekening Kas Umum Daerah (RKUD) Pemerintah Kota Serang sebesar Rp1,3 triliun pada tahun 2022.


Penunjukan kembali bank bjb untuk mengelola RKUD Pemkot Serang yang ke-14 kali itu ditandai dengan penandatangan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Pimpinan bank bjb Kantor Cabang Khusus Banten Budiatmo Sudradjat dengan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Serang Wachyu B Kristiawan.


"Perpanjangan PKS ini ditetapkan setiap tahun berdasarkan keputusan kepala daerah sesuai bunyi Pasal 126 Ayat 2 PP 12 Tahun 2012. Jadi ini untuk yang ke-14 kali (kerjasama) dengan bank bjb sepanjang Kota Serang berdiri," kata Wachyu B Kristiawan melalui sambungan telepon seluler kepada wartawan.


Wachyu menjelaskan, penunjukan kembali bank bjb dalam mengelola RKUD Pemkot Serang, karena telah berpengalaman dalam mengelola RKUD milik pemerintah.


"(Karena) dia (bank bjb) sudah berpengalaman selama bekerjasama dengan kita (Pemkot Serang," katanya.


Selain sudah berpengalaman kata Wachyu, bank milik masyarakat Jawa Barat dan Banten itu juga dinilai telah mumpuni dalam memberikan pelayanan perbankan kepada Pemkot Serang.


"Dia (bank bjb) Bank Umum yang sehat. Kemudian bank bjb selama ini sudah berpengalaman selama Kota Serang berdiri 14 tahun memberikan pelayanannya bagus," katanya. 


Termasuk tambah Wachyu, tiap tahun bank bjb selalu memberikan kontribusi kepada Pemkot Serang baik berupa bantuan dana CSR maupun bantuan lainnya berupa pelayanan perbankan kepada masyarakat maupun untuk pembangunan di Kota Serang.


"Keuntungan kita nyimpan uang itu dapat jasa giro. Jasa giro kan salah satu pendapatan asli daerah (PAD). Kemudian ada CSR dan bantuan lainnya dari bank bjb, tu kira-kira (keuntungannya-red). Terus ada kepastian karena banknya sehat. Karena bank nya sehat. Jadi kita adem nyimpen duit di situ (bank bjb)," katanya.


Secara terpisah, Pimpinan bank bjb KCK Banten Budiatmo Sudradjat menuturkan, apresiasi dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kota Serang atas kepercayaan selama 14 tahun Pemerintahan Kota Serang berdiri telah menunjuk bank bjb KCK Banten sebagai Bank penyimpanan kas daerah.


"Dengan kepercayaan yang telah diberikan ini, maka kami bank bjb akan berupaya untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada Pemerintah Kota Serang, baik dalam jasa dan layanan perbankan maupun berkontribusi lebih optimal dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD)," kata Budiatmo. 


Pada tahun 2022 pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan layanan digitalisasi Pemerintah Daerah, diantaranya penggunaan Internet Banking Corporate (IBC) untuk Pemerintahan. 


"Maupun memperluas layanan modern channel kepada Masyarakat Kota Serang terutama yang berkontribusi untuk percepatan dan optimalisasi PAD Kota Serang," terang Budiatmo. 


Ia mengaku, selain mengelola RKUD Kota Serang, bank bjb KCK Banten pun telah mengelola RKUD Kabupaten Serang. 



(Redaksi)